--> Skip to main content

Resep Martabak Mini Manis Ekonomis Untuk Jualan

Martabak Mini

TAYANGLAGI.WEB.ID - Resep Martabak Mini Manis Ekonomis Untuk Jualan berikut ini cocok sekali bagi mereka yang ingin merintis bisnis martabak mini manis . Resepnya cukup hemat karena tanpa menggunakan telur, susu atau mentega cair tapi hasilnya lumayan lembut dan empuk. Begitu hematnya membuat harga jualnya bisa murah Cuma Rp.1000 per biji.

Jika dengan harga jual Rp.1000 saja sudah untung apalagi jika dijual dengan harga yang lebih mahal tentunya untungnya jadi lebih banyak. Kelebihan dari resep ini adalah sudah digunakan selama hampir 3 tahun jadi sudah teruji meski bahannya ekonomis.

Resep ini merupakan pengalaman pribadi dari penulis yang kebetulan jualan martabak mini manis bahkan masih berlangsung hingga sekarang dan masih banyak pelanggannya. Tak Jarang banyak yang tidak percaya kalau resep martabak bisa tanpa telur ayam.

Dengan resep ini Anda bisa berjualan dengan cara mangkal atau dititip-titipkan ke warung. Namun jika Anda berniat jualan mangkal sebaiknya adonan jangan sampai lebih dari 3 jam karena sudah tidak bagus lagi jika dicetak.


Bahan-Bahan :

1,5 Kg Terigu Segitiga
2 Ons Gula Pasir
3 Sdt Fermipan (Kalau nggak ada Mauripan juga Bisa)
3 sdt Garam
1,5 Liter Air
3 sdt Baking Powder Double Action Merk Hercules

Opsional Jika ingin membuat 3 Rasa (Original, Pandan, Coklat)
1 Sdt Pasta Pandan merk kupu-kupu untuk 500 gram terigu
2 Sdt Coklat Bubuk untuk 500 gram terigu

Cara Membuat :


  1. Terigu, Gula, Permipan, Garam dan Air dicampur jadi satu disebuah wadah.
  2. Aduklah adonan dengan Mixer sampai tercampur sempurna. Kalau tidak punya Mixer bisa diaduk dengan beberapa biji rotan yang digabungkan.
  3. Diamkan selama 30 Menit dan tutup.
  4. Setelah didiamkan Tambahkan 3 sdt Baking powder kedalam sedikit air aduk lalu masukkan ke Adonan.
  5. Adonan Siap Dicetak


Jika Ingin membuat adonan  martabak mini yang 3 rasa yaitu Ori, Pandan atau Coklat Silahkan bagi adonan menjadi 3, beri 1 Sdt Pasta Pandan untuk rasa pandan dan 2 Sdt Coklat Bubuk untuk rasa coklat sedangkan rasa original tak perlu tambahan apapun.

Masukan 1 Sdt Baking powder untuk setiap rasa jadi totalnya 3 x 1 Sdt teh. Untuk lebih jelasnya silahkan Tonton Videonya dibawah ini :

youtube image

Demikianlah Informasi seputar Resep Martabak Mini Manis Ekonomis Untuk Jualan Selamat Mencoba !
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar